BogorReview.com – Lembah Pinus Camp & Café merupakan salah satu tempat wisata yang dapat kalian kunjungi, jika kalian ingin liburan dengan kemah bersama teman-teman, keluarga, dan pasangan kalian, gengs. Tempat wisata di sini tentunya banyak fasilitas yang akan menarik para pengunjung, gengs. Destinasi wisata di Lembah Pinus Camp & Café akan menyuguhkan banyak pemandangan alam pegunungan dengan suasana alam yang sejuk dan dingin akan membuat kita betah di sini, lho, gengs!
Pemandangan yang ada di Lembah Pinus Camp & Café ini sangat cocok untuk dijadikan tempat healing, gengs, karena tempatnya yang benar-benar menyejukkan pikiran dan hati, menyegarkan mata dan menenangkan tubuh karena pemandangan yang ada di Lembah Pinus Camp & Café dapat merelaksasi. Keren kan, gengs? Biasanya kalian menghirup udara yang kotor dan penuh polusi di ibu kota, kini kalian bisa menghirup udara yang bersih seolah memfilter paru-paru kalian yang kotor, hehe.
Daya Tarik Lembah Pinus Camp & Café
Lembah Pinus Camp & Café termasuk masih baru juga, gengs. Tempat wisata bumi perkemahan ini berdiri pada tahun 2020. Lokasi tempat camping ini ada di ketinggian mencapai 1.030 meter di atas permukaan laut (mdpl), makanya udara di sini sejuk dan dingin banget, gengs! Suhu di dataran tinggi ini juga masih termasuk normal, gengs, kalau dini hari mencapai 18 derajat celcius, kalau subuh-subuh bisa mencapai 14 derajat celcius, gengs.
Liburan di outdoor memang sangat mengasyikkan sekali, gengs. Bagi Ayu liburan di outdoor banyak tantangannya, jadi pastinya bakal seru banget! Selain itu, jika liburan di outdoor kalian bisa menghirup udara segar, gengs. Kalau di dalam ruangan, kan, kita sudah biasa, ya, gengs. So, liburan dengan keluar ruangan pastinya lebih seru, gengs. Salah satu kegiatan luar ruangan yang sangat rekomendasi, yakni liburan dengan berkemah, gengs! Berkemah di tempat camping yang sangat menarik sekali, yaitu dengan berkemah di Lembah Pinus Camp & Café.
Area kemah di sini terbagi menjadi beberapa blok, gengs, yakni Blok Mini Garden, Blok Mini Jungle, Blok Tepi Sawah, Blok Tepi Kolam Renang, Blok Air Terjun atau Blok Rasamala, dan Blok Pinus. Selain berkemah di sini juga kalian bisa sekalian nongkrong, lho, gengs, hal ini menjadi daya tariknya tersendiri jika mengunjungi Lembah Pinus Camp & Café. Banyak fasilitas lainnya yang ada di sini, jadi kalian gak bakal bosen dan bisa seru-seruan bareng teman-teman atau pasangan kalian, gengs.
Eksplor 7 Kegiatan Seru di Lembah Pinus Camp & Café
Melihat tempat ini bukan hanya untuk berkemah saja, di Lembah Pinus Camp & Café ini punya banyak spot-spot yang menarik untuk kita eksplor, gengs. Saat pertama kali kalian mendatangi tempat ini, kalian akan dibuat takjub dengan fasilitas yang disediakan pihak Lembah Pinus Camp & Café ini, gengs. Ada apa aja, sih? Yuk, Ayu bakal jelasin, di sini.
Berenang
Uniknya di tempat camping ini ada kolam renang, lho, gengs. Jarang-jarang tempat kemah ada kolam renang khusus bukan di sungai, hehe. Biasanya kan kalau kita temui di tempat-tempat camping seperti di Gayatri atau Citalahab hanya ada sungai saja untuk berenang, tetapi kalian di Lembah Pinus Camp & Café akan benar-benar berenang di kolam. Wah, pasti sangat seru, dong!
Tracking
Jika kalian hobi mendaki atau tracking di sini juga bisa, lho, gengs! Dengan tracking kalian akan melihat pemandangan bumi perkemahan Lembah Pinus Camp & Café dari ketinggian dan melihat keseluruhan kawasan perkemahan serta pegunungan-pegunungan yang indah banget! Jadi, kalian gabakal kecewa, deh, dengan datang kesini sekaligus tracking.
Barbeque-an
Selain itu, kalian juga bisa memanggang daging bareng teman-teman dan keluarga kalian, gengs. Meskipun tempat ini memang sering dikunjungi oleh kalangan anak muda, tidak menghalangi aktivitas kalian yang ingin memanggang daging atau barbeque-an bersama keluarga. Justru saat aktivitas ini kalian akan jadi semakin lebih akrab, lho, gengs!
Menikmati Sunrise dan Sunset
Hal utama yang sangat jadi favorit buat para pengunjung yang trecking maupun berkemah adalah melihat sunrise dan sunset, gengs. Kalau Ayu kesini juga bakal menunggu-nunggu banget, sih, momen ini. Momen-momen saat itu merupakan jadi aktivitas yang menyenangkan karena dapat menyaksikan pemandangan dan kehangatan dari terbitnya matahari dan terbenamnya matahari.
Ngopi di Lembah Pinus Camp & Café
Sambil kalian menikmati sunrise atau sunset kalian juga bisa menikmati secangkir teh di pagi hari atau secangkir kopi di siang hari. Sambil ngopi atau ngeteh kalian bisa menyaksikan pemandangan alam di Puncak Bogor dari ketinggian, benar-benar sangat indah dan seru sekali, gengs. Apalagi kalian juga bisa foto-foto di atas ini, karena kafe ini juga mengusung konsep yang kekinian juga, lho, gengs.
Berkeliling Hutan Pinus
Setelah menikmati sunrise kalian bisa jalan-jalan berkeliling ke hutan pinus, gengs. Dengan berkeliling-keliling sambil melipir juga ke tenda-tenda orang, gengs. Pemandangan tenda-tenda yang dibangun di tengah-tengah hutan pinus akan memberikan kesan estetik, lho, gengs. Jadi, kalian juga bisa sambil berfoto-foto di sini, gengs, bareng teman-teman atau keluarga kalian.
Berburu Spot Foto Seantero Lembah Pinus Camp & Café
Aktivitas ini memang bakal melelahkan, sih, gengs, karena kalian berburu dari ujung ke ujung spot yang ada di lokasi ini, gengs. So, kalian harus siapin tenaga yang banyak dan jangan lupa makan biar kuat pas jadi foto modelling ala-ala, hehe.
Fasilitas yang Ada di Lembah Pinus Camp & Café
Fasilitas yang ada di tempat ini juga sangat lengkap, gengs. Fasilitas di sini disediakan sesuai kebutuhan para pengunjung, so, kalian tidak perlu khawatir meskipun berada di dataran tinggi, tetapi kawasan ini memiliki fasilitas yang memadai.
- Area Parkir untuk motor dan mobil
- Wi-Fi, jadi, buat kalian yang ingin mengabarkan orang tua atau pasangan, tidak perlu alasan tidak ada internet, ya, gengs, karena di sini ada Wi-Fi, hehe
- Kamar mandi dan toilet tersedia juga, gengs, di beberapa tempat
- Kafe yang dibuka 24 jam ini bisa menemani kegabutan kalian di malam hari, jadi kalau bosan dan tidak bisa tidur di tenda bisa nongkrong aja di sini sama teman-teman kalian, gengs
- Api unggun
- Kolam renang untuk bermain dan berenang bersama anak-anak juga ada, lho, gengs
- Tracking ke air terjun, dan masih banyak lagi, gengs
Alamat ke Lembah Pinus Camp & Café
Lokasi ini berada di Wargajaya, Kec. Sukamakmur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16830. Untuk mengakses tempat ini cukup terjangkau, gengs, kondisi jalannya juga memadai seperti jalanan yang beraspal. Untuk menuju tempat wisata ini kalian dari Terminal Cibinong 42 kilometer ke arah timur atau dari Jonggol 18 kilometer, atau bisa juga dari Kota Bunga Cipanas sejauh 12 kilometer.
Harga Tiket Masuk ke Lembah Pinus Camp & Café
Harga tiket masuk sewa tenda di mulai dari harga Rp100.000 sampai Rp350.000 dengan pilihan sewa tambahan peralatan lainnya dimulai dari harga Rp10.000 sampai Rp150.000.
Jam Operasional Lembah Pinus Camp & Café
Tempat wisata ini buka selama 24 jam, lho, gengs!