Bogorreview.com – Anthology Coffee & Tea Babakan Madang ini berada di kawasan Sentul yang bisa jadi spot nongkrong kalian kalau lagi weekend, gengs. Yup, coffee shop yang punya view khas Bogor dengan pemandangan alam menakjubkan ini bisa masuk wishlist tempat ngopi kalian berikutnya, gengs. Ayu menyarankan kalian buat coba mampir ke sini, siapa tahu jadi pengalaman dan ada inspirasi baru, hihi.
Tempat ngopi ini bukan sekedar tempat ngopi dan nongkrong biasa, tapi juga bisa memanjakan mata dan lidah kalian dengan sajian menu makanan serta minuman yang menggoda banget, gengs. Suasana kafe Anthology Coffee & Tea Babakan Madang ini juga memang sengaja dibikin biar kalian semua yang datang bisa merasa betah untuk berlama-lama di sini, gengs.
Anthology Coffee & Tea Babakan Madang
Kafe yang berlokasi di Babakan Madang, Kota Bogor ini menawarkan berbagai pengalaman kuliner dan suasana ngopi yang menenangkan, sob. Kafe ini menjadi tempat favorit bagi kalian yang lagi mencari suasana nyaman untuk bersantai sambil menikmati secangkir kopi atau teh dengan cita rasa nikmat dan berkualitas.
Anthology Coffee & Tea Babakan Madang yang dikenal dengan udara sejuk dan pemandangan alam yang indah. Lokasi ini menyediakan suasana tenang yang jauh dari kebisingan kota, jadi cocok banget buat bersantai dan melepaskan penat, gengs. Tempatnya dikelilingi oleh pepohonan hijau dan taman yang terawat, so kalian dapat menikmati pemandangan alam yang asri sambil menikmati minuman favorit kalian di sini.
Penggunaan elemen kayu dan dekorasi tanaman hijau menciptakan suasana yang hangat dan bikin penasaran buat berkunjung. Interior Anthology Coffee & Tea Babakan Madang ini dirancang dengan detail yang memikat, di berbagai sudutnya sangat instagramable bagi kalian yang suka foto-foto, nih. Pencahayaan yang lembut dan penataan ruang yang apik menambah kenyamanan dan keindahan tempat ini, gengs.
Daya Tarik Anthology Coffee & Tea Babakan Madang
Daya tarik kafe ini adalah penataan ruang yang mengusung konsep minimalis, Anthology Coffee & Tea Babakan Madang ini terdiri dari dua lantai dengan bangku-bangku yang tertata rapi. Kalian bisa memilih area duduk baik di dalam ruangan (indoor) maupun di luar ruangan (outdoor), baik di lantai satu atau lantai dua. Kedua pilihan ini sama-sama menarik, instagramable, dan nyaman untuk berlama-lama.
Anthology Coffee & Tea Babakan Madang mengusung konsep outdoor dengan banyak pepohonan rimbun di sekitar kafe, menciptakan suasana hijau yang menyegarkan. Sirkulasi udara di sini juga sangat optimal, sehingga saat pengunjung memasuki kafe, kalian akan langsung merasakan kesegaran dan pemandangan hijau yang mendominasi. Meskipun bangunan kafe didominasi warna putih dengan aksen hitam pada teralis dan jendelanya, suasana alam tetap terasa.
Kafe ini benar-benar menjanjikan kenyamanan. Kalau pas kalian yang datang akan langsung merasa rileks berkat suasana asri dengan banyak pepohonan dan sebuah danau yang berada tepat di samping kafe, gengs. Danau yang luas ini menambah ketentraman dan ketenangan, memungkinkan pengunjung menikmati secangkir kopi sambil memandangi tenangnya air danau.
Anthology Coffee & Tea Babakan Madang juga menyajikan pengalaman kuliner yang unik dan natural, dengan tema alam yang menghadirkan keindahan danau serta pepohonan rindang di sekitarnya. Pengunjung dapat benar-benar menikmati santapan dan suasana yang tercipta di sini. Sesuai dengan namanya, sajian utama di kafe ini adalah kopi yang diracik dengan cermat. Tampilan kopi yang menggoda dan kenikmatan rasanya bikin nagih para pecinta kopi.
Menu makanan dan minuman di kafe ini dirancang untuk memanjakan kalian, lho, baik dari segi rasa maupun tampilan. Mulai dari camilan hingga hidangan utama, semuanya disajikan dengan desain yang cantik dan menarik, serta instagenic. Jenis minuman kopi yang ditawarkan beragam, mulai dari signature hingga blend. Salah satu yang populer adalah Premium Es Kopi Susu dengan cita rasa nikmat, perpaduan antara kopi susu, cinnamon, dan palm sugar.
Ada juga minuman yang warna-warni menarik serta lucu, seperti Iced Unicorn Tea yang dominan dengan warna biru dan pink, dibuat menggunakan bunga telang (Butterfly Pea) yang baik untuk kulit karena mengandung kolagen alami. Untuk makanan, Anthology Coffee & Tea Babakan Madang menyajikan berbagai hidangan seperti mac and cheese, samosa, lasagna, potato ball, brownies, lemon cake, Korean Garlic Cheese Bread, dan lainnya.
Waktu yang paling tepat untuk hangout di Anthology Coffee & Tea Babakan Madang adalah sore hari, ketika cuaca mulai meredup dan udara terasa lebih sejuk. Yup, seperti di kafe lainnya kalau nongkrong memang paling nikmat di sore hari untuk menikmati senja yang romantis dan tenang gitu, gengs. Yuk, kita lihat ada menu apa saja di Anthology Coffee & Tea Babakan Madang yang akan menemani senja-mu.
Menu Anthology Coffee & Tea Babakan Madang
Anthology X Limau
– Chicken popcorn with fries 32k
– Holy basil 42k
– Sambal matah 42k
– Honey soy 42k
– Chili garlic 42k
– Taichan ala limau 42k
– Crazy rich wagyu 55k
– Cumi sambal bongkot 45k
– Crispy chicken curry 45k
– Extras egg 5k
– Extras chicken 25k
– Potato balls 5pcs 20k
– Lemon cake 27k
– Chesee samosa 3 pcs 28k
– Brownies ice cream 28k
– Tea
– moroccan mint 30k
– Sekar kedhaton 30k
– Lemongrass green tea 30k
– Senggigi bliss berry 30k
– Bunaken blue tea 30k
– Papua chocolate delight 30k
– Anthology blooming tea 55k
– Tah krampoel 30k
– Anthology milk tea 35k
– Cold brew milk tea 35k
– Iced berry milk tea 35k
– Iced unicorn tea 30k
– Iced flavored tea 25k
– Iced black tea 18k
– Signature Coffee
– Traditional kopi susu (hot/iced) 25k/25k
– Premium kopi susu (hot/iced) 30k/30k
– Blossom latte (hot/iced) 33k/35k
– Creme brulee latte 30k
– Iced sproberry latte 35k
– Cocoa (hot/iced) 33k/35k
– Green tea latte (hot/iced) 33k/35k
– Red velvet latte (hot/iced) 33k/35k
Fasilitas di Anthology Coffee & Tea Babakan Madang
Sebagus-bagusnya sebuah tempat nongkrong atau sekedar kumpul pasti akan bosan banget kalau tidak di dukung dengan fasilitas yang memadai apalagi tempat untuk mengisi daya smartphone. Bedanya tempat ini ketimbang tempat lain adalah di tempat ini sudah tersedia berbagai fasilitas sehingga cukup memberikan kalian rasa betah, gengs. Adapun fasilitasnya antara lain:
– Rooftop lantai 2
– Tempat charger
– Free WIFI
– Mushola
– Toilet bersih
– Spot foto
– Area parkir yang luas
Alamat Anthology Coffee & Tea Babakan Madang
Anthology Coffee & Tea Babakan Madang ini beralamat di Komplek Danau Teratai, Jl. MH. Thamrin, RT.03/RW.08, Cijayanti, Kec. Babakan Madang, Bogor, Jawa Barat 16810. Lokasinya sendiri berada di dalam kawasan Sentul City dan berjarak kurang lebih 12 km dari pusat kota bogor yang bisa di tempuh selama 20 menit.
Selain itu cafe ini terletak tidak terlalu jauh dengan beberapa tempat wisata seperti JungleLand Adventure Theme Park, Gunung Pancar Sentul dan Taman Fathan Hambalang. Tempatnya juga berada di dalam Food Court jadi untuk mencari pintu masuk ke tempat ini membutuhkan waktu dan untuk menuju ke lantai 2 tangganya berada di luar tertutup tembok dan diberi pohon rambat. Kalian bisa menghubungi pihak management melalaui kontak dibawah:
- No. Telp 021-2293-0210
- Instagram @anthologycoffee_
Jam Operasional Anthology Coffee & Tea Babakan Madang
Rabu – Minggu 08.00 – 20.00 WIB
Senin – Selasa TUTUP